Rambut keriting bisa begitu menyulitkan untuk ditangani, meskipun sebenarnya rambut keriting juga indah. Keindahan ini adalah alasan mengapa beberapa orang menghabiskan banyak uang untuk membeli obat pengeriting dan alatnya. Mudahnya, untuk penampilan sehari-hari, Anda perlu menjinakkan ikal-ikal yang menawan tersebut.
1. Buang sikat rambut jauh-jauh. Menggunakan sisir rambut terus-menerus akan merusak lapisan luar rambut ikal Anda dan menyebabkan rambut patah dan kering. Gunakan sisir bergigi jarang atau gunakan saja jari-jari Anda selagi rambut masih basah untuk menghilangkan kusutnya. Jika pada siang hari rambut Anda kusut dan Anda ingin menguraikannya, basahi rambut pada bagian yang kusut lalu gunakan jari-jari Anda dan sisirlah dengan lembut.
- Jangan pernah menyisir rambut basah. Gunakan sisir bergigi jarang atau jari-jari tangan Anda setelah mandi.
2. Keringkan rambut Anda dengan cara diangin-anginkan alih-alih menggunakan handuk. Mengeringkan rambut dengan handuk dapat merusak ikalnya dan menyebabkan rambut sangat kusut. Jika memungkinkan, biarkan rambut Anda kering secara alami. Anda juga dapat menggunakan difusser (corong bergigi khusus pada alat pengering rambut) atau kaus katun yang halus untuk mengeringkannya secara lembut.
3. Pilih gaya tatanan rambut yang dapat menahan dan melindungi rambut di hari yang lembab atau panas. Mengepang rambut dapat melindunginya sepanjang hari dari banyak gangguan, seperti angin atau udara lembab. Hal ini dapat mencegah keritingnya terlihat, walau mungkin nantinya rambut Anda akan terlihat lepek saat diuraikan. Faktor-faktor utama yang mengganggu rambut Anda adalah:
- Panas
- Kelembaban
- Angin
4. Pijatlah rambut Anda di bawah siraman air, jangan menggosoknya. Perlakukan rambut Anda dengan lembut untuk mencegah rambut kusut atau patah. Gunakan ujung jari Anda untuk memijat kulit kepala secara ringan dengan sampo, lalu siram dan bilaslah dengan lembut sampai ke ujung-ujungnya.
- Beri kondisioner dari bagian tengah rambut sampai ke ujung-ujungnya untuk mencegah rambut keriting kaku.
5. Beri kondisioner pada rambut kering untuk mencegah rambut gampang kusut. Anda tidak butuh banyak kondisioner. Cukup bubuhkan pelembab rambut pada bagian tengah rambut sampai ke akarnya untuk menjinakkan rambut yang "nakal". Ini benar-benar solusi cepat yang hebat.
6. Gunakan semprotan anti kusut dan krim jika rambut Anda masih bermasalah. Semprotan ini dapat ditemukan di toko-toko obat dan toko eceran besar, dan berfungsi untuk mengontrol rambut dari kusut selama beberapa jam. Gunakan semprotan dan krim ini setelah mandi, dan ikuti aturan pemakaian yang terdapat pada kemasannya.
- Semprotan pelurus rambut juga dapat digunakan untuk mengatasi masalah rambut keriting.
- Ingat, penggunaan produk untuk rambut yang berlebihan kadang-kadang malah dapat membuat rambut kering atau rusak.
Miliki Rambut Keriting yang Indah
1. Pilihlah sampo dan kondisioner untuk rambut keriting. Keduanya biasanya mempunyai kandungan yang lebih lembut yang akan membuat rambut Anda tetap pada bentuknya. Umumnya, produk dengan kandungan “sulfat” seharusnya dihindari. "DevaCurl" dan "Shea Moisture" merupakan dua merek yang bagus, tapi tentunya masih banyak lagi merek lainnya di luar sana.
2. Pakailah kondisioner setiap kali Anda mandi. Kondisioner menggantikan minyak yang hilang dari rambut Anda dan mengembalikan keseimbangan pH sehat yang penting untuk mendapatkan rambut indah. Tentu saja ini benar, karena rambut yang sehat akan kurang berisiko untuk mengalami kekeringan dan berantakan tidak terkontrol.
- Carilah kondisoner yang mengandung protein.[3]
- Kondisoner tanpa bilas ternyata sangat berguna terutama untuk rambut keriting.
3. Batasi pemakaian sampo sebanyak 2-3 kali seminggu saja. Sampo meluruhkan lapisan minyak rambut dan mineral bersama semua kotoran dan debu yang melekat, hingga membuat rambut Anda rapuh dan kering. Tentu saja ini menyebabkan ikal-ikalnya datar dan tidak menarik jika Anda tidak berhati-hati.
- Usahakan keramas setiap beberapa hari sekali, bukan setiap kali Anda mandi.
4. Hindari meluruskan rambut Anda. Anda tentu menginginkan rambut keriting secara alami. Walaupun kadang-kadang meluruskannya masih diperbolehkan, terlalu sering melakukannya akan merusak rambut Anda. Hal ini membuatnya cenderung makin keriting dan rusak yang makin membuatnya sulit dikendalikan. Beberapa orang mati-matian ingin ikal rambut seperti Anda, jadi nikmatilah rambut keriting Anda alih-alih menyingkirkannya.
5. Ikalkan rambut Anda. Gunakan alat pengeriting rambut untuk mendapatkan ikal rambut yang terbaik untuk kesempatan yang istimewa. Miliki ikal rambut alami dan buatlah seperti ikal rambut yang terdapat di film-film, yang mustahil dimiliki oleh orang yang berambut lurus alami.
6. Usahakan untuk sesedikit mungkin menyentuh rambut Anda. Semakin sering Anda sentuh, semakin mudah ikal-ikal itu buyar dan rusak. Jauhkan tangan Anda darinya untuk hasil terbaik, karena menyentuhnya berarti menempelkan debu dan minyak yang akan membebani rambut dan membuatnya lepek.
7. Bicarakan dengan penata rambut Anda tentang “gaya rambut keriting”. Rambut keriting tidak dapat dipotong dengan cara yang sama seperti pada rambut lurus. Penata rambut Anda perlu mengenali bagaimana pola ikal rambut Anda, agar dapat menata rambut Anda sebaik mungkin. Bawalah gambar model rambut yang ingin Anda tiru, dan jangan takut untuk menggantinya jika Anda tidak cocok dengan potongan tersebut.
8. Mandilah pada malam sebelum menata rambut seperti yang Anda inginkan. Sisirlah secara ringan rambut Anda, kemudian bungkuslah dengan handuk saat Anda tidur. Ini dapat membantu rambut Anda tetap pada bentuknya dan juga tetap ikal dengan indah pada keesokan harinya.
Tips
- Setiap orang memiliki rambut yang berbeda, jadi temukan gaya rambut yang Anda sukai, tanpa berusaha menirunya dari orang lain
Peringatan
- Jangan membubuhkan terlalu banyak produk pada rambut, karena ini akan membuat rambut Anda kaku seperti jerami.
2 Metode Ini Bisa Menjinakkan Rambut Keriting Yang Liar Menjadi Indah dan Menawan
4/
5
Oleh
Hyperdash