Tuesday, April 4, 2017

Hati-Hati Bagi Pengendara Kendaraan Jika Melihat Daun Terserak Di Jalan Kalau TIdak Mau Seperti Ini !!

Hati-Hati Bagi Pengendara Kendaraan Jika Melihat Daun Terserak Di Jalan Kalau TIdak Mau Seperti Ini !!

Hati-Hati Bagi Pengendara Kendaraan Jika Melihat Daun Terserak Di Jalan Kalau TIdak Mau Seperti Ini !!



Warga Palembang dan utamanya di Kecamatan Ilir Barat (IB) II, dihimbau agar lebih berhati-hati dalam mengendarai kendaraannya baik roda dua maupun roda empat. Kerena petugas Polsek IB II yang sedang berpatroli di kawasan Jalan Talang Kerangga mendapatkan beberapa sepeda motor dan mobil mengalami pecah ban yang terkena ranjau paku.

Kapolsek IB II, AKP Mayestika mengatakan, ketika itu anggotanya sedang patroli kemudian ia menghampiri salah seorang pengendara yang kendaraannya telah mengalami pecah ban dan juga untuk memastikan apakah pengendara itu membutuhkan bantuan.

“Ketika itu setelah petugas melakukan pengecekan, ternyata penyebab kempesnya roda kendaraan disebabkan oleh paku dan baut yang diselipkan pada sehelai daun. Artinya ini ada unsur kesengajaan,” jelas Mayestika.

Namun, AKP Mayestika mengatakan ia belum bisa memastikan apakah perbuatan ini adalah perbuatan para tukang tambal ban atau bukan.

“para tukang tambal ban dikawasan tersebut kita berikan himbauan. Dan tak hanya tukang tambal ban saja, kita juga menghimbau kepada masyarakat yang melintasi kawasan tersebut agar lebih berhati-hati. Untuk sementara waktu kawasan tersebut kita lakukan pengawasan secara intensif agar bisa kita cegah hal - hal yang tak di inginkan” ujarnya.aa

Related Posts

Hati-Hati Bagi Pengendara Kendaraan Jika Melihat Daun Terserak Di Jalan Kalau TIdak Mau Seperti Ini !!
4/ 5
Oleh