Tuesday, October 25, 2016

Waspada Maraknya Penculikan Anak..!! Terapkan 9 Tips Menghindari Penculikan Ini kepada Anak.

Waspada Maraknya Penculikan Anak..!! Terapkan 9 Tips Menghindari Penculikan Ini kepada Anak.


Saat ini banyak terjadi kasu-kasus penculikan dengan berbagai cara dan motifnya. Bahkan sipenculik tega membunuh bila orang tua tak menuruti keinginan sipenculik. Oleh karena perlunya orang tua mengajarka pada anak tentang hal- hal yang diperlukan untuk menghindari penculikan tersebut, yaitu :

1. Ajari anak menilai keadaan bahaya
yaitu agar anak menjadi peka terhadap keadaan bahaya, terutama ketika bertemu orang asing meskipun tidak semua orang asing itu jahat. sebaiknya menolak pemberian orang yang tidak dikenal dan jika hal itu ajari anak untuk waspada.

2. Beri pengertian tentang orang asing
jelaskan bahwa orang asing adalah siapapun yang dia tidak mengenalnya dengan baik. dan jangan mudah percaya dengan orang asing meskipun orang asing itu memberikan sesuatu.

3. Amankan rumah
Beri pengertian pada anak atau pengasuh jangan sekali-kali membukakan pintu pada orang yang tidak dikenal. Dan jika ada yang mencurigakan segera kasih kabar.

4. Ajarkan anak menggunakan telfon
Hal ini dilakukan supaya anak bisa menghubungi orang tua jika ada sesuatu hal yang membuat mereka takut atau tidak nyaman serta adanya sesuatu yang mencurigakan.

5. Biasakan anak untuk pamitan
Bila anak biasa pamit untuk keluar rumah yaitu kemana dengan siapa dan pulang jam berapa? maka orang tua akan mudah mencarinya dan bila dia tidak pulang tepat waktu kita bisa mengecek dimana dia pergi.

6. Segera minta tolong
Ajari anak untuk segera pergi ketempat ramai bila merasa ada yang membututinya dan segera minta tolong kepada kepada orang dewasa, satpam atau polisi.

7. Jangan mudah percaya
Ajarkan pada anak untuk tidak mudah percaya pada orang asing atau orang dekat terutama mereka yang memberikan makanan atau benda yang sebelumnya tidak pernah dilakukannya.

8. Hindari tempat –tempat yang beresiko
Katakan pada anak agar tidak melewati jalan-jalan yang sepi yang rawan tindak kejahatan dan kecelakaan, juga jalan yang padat lalu lintas dan proyek pembangunan.

9. Belajar Menghapal
Jika anak  Anda sudah berusia lima tahun keatas dimana umumnya usia demikian sudah bisa mengerti dan mengingat perintah-perintah sederhana, mintalah dia untuk menghafal nomor-nomor telepon penting, misalnya nomor telepon rumah Anda atau kerabat Anda. Anda harus pintar mencari cara memberi perintah-perintah sederhana jika penculikan benar-benar menimpa anak Anda.

Sebenarnya masih banyak cara lagi yang bisa dilakukan orang tua untuk melindungi anak dari penculikan, tapi dengan cara-cara tadi semoga sudah bisa membantu anda untuk menjaga sikecil dari bahaya penculikan. Yang utama adalah selalu berdo’a agar semuanya selalu dilindungi oleh Allah SWT. AMIN…

Related Posts

Waspada Maraknya Penculikan Anak..!! Terapkan 9 Tips Menghindari Penculikan Ini kepada Anak.
4/ 5
Oleh